Mahasiswa Universitas Pamulang Perkenalkan Kecerdasan Buatan di SMPN 264 Jakarta

portalbersama.com – Jakarta Barat, 30 November 2024 – Sekelompok mahasiswa Universitas Pamulang melaksanakan kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) pada tanggal 8 November 2024 di SMPN 264 Jakarta. Program ini bertujuan memperkenalkan konsep dan manfaat kecerdasan buatan (AI), dengan fokus pada teknologi Sora AI dan DALL-E AI, kepada siswa untuk mendukung pembelajaran dan kreativitas mereka.

Kegiatan ini dipimpin oleh tujuh mahasiswa: Haekal Mimtazulfaqhi Zaydan, Gillang Fernando, Anniwarni Nazara, Serniman Lahagu, Nopika, Muhammad Faisal Kurniagis, Jesika Vinatalia Dachi

Dokumentasi Sesi Materi
Foto : HAEKAL MIMTAZULFAQHI ZAYDAN for portalbersama.com

Susunan acara yang dilaksanakan pada kegiatan pengabdian kepada masyarakat di SMPN 264 Jakarta adalah sebagai berikut :

Pembukaan
Acara dimulai dengan pembagian bingkisan dan minuman sebagai sambutan hangat kepada para siswa. Tim mahasiswa kemudian memperkenalkan diri untuk menciptakan suasana yang nyaman dan akrab.

Pengenalan AI
Sesi presentasi dimulai dengan penjelasan dasar tentang kecerdasan buatan:

  • Apa itu AI dan cara kerjanya.
  • Peran AI dalam kehidupan sehari-hari.
Mahasiswa secara khusus memperkenalkan Sora AI dan DALL-E AI, menjelaskan fungsinya dalam meningkatkan kreativitas dan produktivitas.

Demo AI
Tim menunjukkan video dan hasil karya AI, seperti konten kreatif yang dihasilkan oleh Sora AI serta gambar-gambar dari DALL-E AI. Hal ini membuat siswa lebih memahami dan antusias terhadap penerapan teknologi tersebut.

Dokumentasi Sesi Interaktif
Foto : HAEKAL MIMTAZULFAQHI ZAYDAN for portalbersama.com

Interaksi dan Hadiah

Sesi Tanya Jawab: Lima siswa yang menjawab pertanyaan dengan benar mendapatkan hadiah sebagai bentuk apresiasi.

Permainan Interaktif: Permainan seru melibatkan seluruh siswa, dengan hadiah untuk pemenang.

Penutup
Kegiatan ditutup dengan penyerahan plakat kepada pihak sekolah sebagai simbol apresiasi dan harapan untuk kerja sama di masa mendatang.

Dokumentasi Sesi Penyerahan Plakat
Foto : HAEKAL MIMTAZULFAQHI ZAYDAN for portalbersama.com

Wakil Kepala SMPN 264 Jakarta menyampaikan apresiasi atas program ini, yang dinilai relevan dengan kebutuhan zaman. Mahasiswa Universitas Pamulang berhasil memberikan wawasan baru yang memotivasi siswa untuk mengeksplorasi teknologi di masa depan.

“Dengan pengenalan teknologi AI ini, kami berharap siswa dapat lebih memahami pentingnya inovasi teknologi dalam kehidupan sehari-hari,” ujar Haekal Mimtazulfaqhi Zaydan, salah satu anggota tim.

Dokumentasi Sesi Foto Bersama
Foto : HAEKAL MIMTAZULFAQHI ZAYDAN for portalbersama.com

Program PKM ini menjadi bukti kontribusi nyata mahasiswa dalam mendukung pendidikan dan perkembangan teknologi di Indonesia.