Mahasiswa Teknik Informatika Universitas Pamulang Berkontribusi dalam Pengembangan Aplikasi Absensi Online Store ENC Retail

portalbersama.com – Tangerang Selatan, 2 Januari 2024 – Di tengah persaingan sengit dalam dunia perdagangan bebas dan industri yang terus berkembang, keberhasilan suatu industri sangat ditentukan oleh keberadaan karyawan yang profesional di bidang masing-masing. Pendidikan formal memberikan landasan teori dan metode, tetapi pengalaman langsung di dunia kerja melalui kerja praktik menjadi hal yang tidak kalah penting. Jurusan Teknik Informatika di Universitas Pamulang menjadikan kerja praktik sebagai mata kuliah wajib bagi seluruh mahasiswa guna mengembangkan dan menerapkan ilmu yang telah diperoleh di bangku kuliah.

Sebuah kelompok mahasiswa Program Studi Teknik Informatika Universitas Pamulang, yang terdiri dari Aghniatulfiqriah, Novi Apriani, Kristina Andiani Dakhi, dibimbing oleh Bapak Sutriyono, S.KOM., M.KOM., telah sukses melaksanakan kegiatan magang selama 3 bulan di Online Store ENC Retail.

Di tengah era digital yang terus berkembang, manajemen sumber daya manusia menjadi krusial, dan kehadiran karyawan memegang peranan penting. Dalam upaya untuk mengoptimalkan proses absensi karyawan, kelompok mahasiswa tersebut mengembangkan aplikasi berbasis website yang memudahkan pengelolaan kehadiran karyawan secara efisien dan akurat pada Online Store ENC Retail.

Dokumentasi Sesi Penandatanganan Surat Kerja Sama Dengan Pihak Online Store ENC Retail
Foto : kristina andiani dakhi for portalbersama.com

Aplikasi yang mereka rancang telah didemonstrasikan kepada pihak Online Store ENC Retail dalam tahap pengembangan untuk mendapatkan masukan dan saran. Langkah ini diambil guna memastikan aplikasi absensi berbasis web ini dapat memenuhi kebutuhan dan harapan yang diinginkan oleh Online Store ENC Retail. Harapannya, aplikasi ini akan memudahkan staff dan pemilik usaha dalam menggunakan aplikasi absensi berbasis web ini secara optimal.

Kegiatan Kerja Praktek ini tidak hanya memberikan manfaat bagi kelompok mahasiswa yang terlibat, tetapi juga bagi Online Store ENC Retail serta semua pihak yang terlibat dalam proses ini. Kolaborasi seperti ini diharapkan dapat terus terjalin untuk meningkatkan kualitas pendidikan di Indonesia.

Demi kemajuan pendidikan dan inovasi teknologi, Universitas Pamulang berkomitmen untuk terus melibatkan mahasiswanya dalam program-program praktik lapangan yang memberikan manfaat positif bagi masyarakat dan institusi pendidikan.