portalbersama.com – Tangerang Selatan, 1 Juli 2024 – PT Dofala Animation Indonesia telah meluncurkan inovasi terbaru dalam pengelolaan absensi karyawan dengan memperkenalkan Sistem Absensi Karyawan Berbasis Web. Sistem ini dikembangkan oleh tiga mahasiswa Teknik Informatika Universitas Pamulang sebagai bagian dari kerja praktik mereka.
Tiga mahasiswa yang terlibat dalam proyek pengembangan Sistem Absensi Karyawan Berbasis Web ini adalah Alfian Bayu Nur Aji, Bumi Andrian Thanta, dan Rizqie Agung Pangestu. Dibimbing oleh dosen Bapak Maulana Ardhiansyah, S.Kom., M.Kom., dan pembimbing dari PT Dofala Animation Indonesia, Bapak Ridwan Santoso, ketiganya berhasil menciptakan sebuah solusi inovatif dalam pengelolaan absensi karyawan.
Dalam laporan kerja praktik yang baru saja dipublikasikan, sistem absensi ini bertujuan untuk meningkatkan efisiensi proses absensi karyawan dan pengawasan keakuratan data secara real-time. Dengan fokus pada pengembangan sistem berbasis web, PT Dofala Animation Indonesia berharap dapat mengatasi kendala absensi karyawan yang selama ini dihadapi.
Menurut Erna Simonna (2009), pengembangan sistem absensi merupakan langkah penting dalam menyusun dan mengatur data kehadiran karyawan secara rapi dan mudah dicari. Dengan menggunakan model waterfall, mahasiswa Teknik Informatika Universitas Pamulang berhasil merancang sistem ini dengan baik.

Foto : Alfian Bayu for portalbersama.com
“Kerja praktik ini bukan hanya tentang menyelesaikan tugas, tetapi juga tentang belajar bekerja sama, berkomunikasi, dan mengatasi masalah. Saya bangga dengan pencapaian kalian dan bagaimana kalian berkembang selama proses ini. Teruslah berusaha dan jadilah profesional yang tangguh,” ujar Dosen Pembimbing, Maulana Ardhiansyah, S.Kom., M.Kom.
Dalam bab penutup laporan kerja praktik, kesimpulan yang diungkapkan menunjukkan bahwa sistem absensi karyawan berbasis web ini diharapkan dapat meningkatkan efisiensi dan akurasi dalam pencatatan absensi karyawan di PT Dofala Animation Indonesia. Selain itu, beberapa saran juga diberikan untuk pengembangan sistem selanjutnya, termasuk evaluasi performa secara berkala dan peningkatan fitur keamanan.
Dengan peluncuran sistem absensi karyawan berbasis web ini, PT Dofala Animation Indonesia menunjukkan komitmennya dalam mengadopsi teknologi terbaru untuk meningkatkan produktivitas dan efisiensi di lingkungan kerja. Inovasi ini diharapkan dapat memberikan manfaat yang optimal bagi perusahaan dan karyawan.