portalbersama.com – Tangerang, 2 Juli 2024 – Mahasiswa Universitas Pamulang telah berhasil menyelesaikan kerja praktek di PT. Shinjin Tex Indonesia dengan proyek berjudul “Perancangan Aplikasi Buku Penerimaan Tamu Berbasis Web”. Proyek ini dilaksanakan sebagai bagian dari mata kuliah kerja praktek pada program studi Teknik Informatika selama tiga bulan.
anggota kelompok dari proyek ini adalah Dhafa Akbar, Wisnu bayu pamungkas, dan Wisnu Oetama dengan bimbingan Bapak Maulana Ardiansyah, S.Kom., M.Kom.”Saya mengapresiasi usaha dan ketekunan kalian dalam menyelesaikan kerja praktek ini. Pengalaman ini adalah langkah awal untuk karier yang gemilang. Jangan pernah puas dengan apa yang sudah dicapai; teruslah berusaha untuk menjadi lebih baik dan raih impian kalian,” ujar Bapak Maulana Ardiansyah, S.Kom., M.Kom..
Dalam beberapa dekade terakhir, teknologi informasi (IT) telah mengalami kemajuan pesat yang mengubah berbagai aspek kehidupan manusia. Transformasi digital ini memungkinkan otomatisasi dan efisiensi yang lebih tinggi dalam berbagai industri. Pada era digital saat ini, penggunaan teknologi informasi menjadi bagian integral dalam manajemen tamu di berbagai acara dan organisasi. Aplikasi buku tamu berbasis web muncul sebagai solusi modern yang menggantikan metode konvensional pencatatan tamu secara manual menggunakan buku fisik.

Foto : Dhafa Akbar for portalbersama.com
Setelah melakukan survei dan diskusi dengan pihak perusahaan, ditemukan beberapa masalah terkait sistem pembukuan tamu perusahaan, antara lain:
- Proses pencatatan manual yang memakan waktu dan tenaga.
- Potensi kesalahan pencatatan akibat tulisan tangan yang tidak terbaca atau data yang tidak lengkap.
- Buku tamu fisik rentan terhadap kerusakan, kehilangan, atau pencurian.
Untuk mengatasi masalah tersebut, tim mahasiswa sepakat dengan perusahaan untuk merancang aplikasi buku penerimaan tamu berbasis web. Aplikasi ini diharapkan dapat:
- Membantu perusahaan dalam mendata tamu secara efisien.
- Menghemat waktu dan tenaga dalam pendataan tamu.
- Meningkatkan akurasi dan keamanan data tamu.
Selama kerja praktek, tim mahasiswa menggunakan teknologi pembuatan aplikasi web dengan wordpress, penerapan tool dengan elementor, dan fluent forms untuk data tamu. Sistem ini dirancang untuk membantu PT. Shinjin Tex Indonesia dalam mengelola data tamu dengan lebih baik dan terintegrasi.
PT. Shinjin Tex Indonesia, yang berlokasi di Kabupaten Tangerang, sangat mengapresiasi hasil kerja para mahasiswa. “Sistem yang dikembangkan sangat membantu dalam operasional kami sehari-hari. Kami berharap dapat terus bekerja sama dengan Universitas Pamulang dalam proyek-proyek serupa di masa mendatang,” ujar salah satu perwakilan perusahaan.

Foto : Dhafa Akbar for portalbersama.com
Kerja praktek ini memberikan pengalaman berharga bagi para mahasiswa dalam menerapkan ilmu yang telah mereka pelajari di bangku kuliah ke dalam dunia kerja nyata. Dengan penyelesaian proyek ini, Dhafa Akbar, Wisnu bayu pamungkas, dan Wisnu Oetama berharap dapat terus mengembangkan keterampilan mereka dan memberikan kontribusi lebih banyak lagi di bidang teknologi informasi.
Dengan adanya aplikasi buku penerimaan tamu berbasis web ini, diharapkan PT. Shinjin Tex Indonesia dapat mengelola data tamu dengan lebih efisien, meningkatkan produktivitas, dan memastikan keamanan data yang lebih baik. Ini adalah langkah strategis dalam meningkatkan daya saing dan efisiensi operasional perusahaan.